Penumpang Kapal Rute Kangean Mulai Meningkat
Penumpang Kapal Rute Kangean Mulai Meningkat
Sepekan terakhir, penumpang kapal dirute Pelabuhan Kalianget menuju Pulau Kangean, Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur mulai mengalamai lonjakan.

Itu terjadi, lantaran warga kepulauan pulang lebih awal dari perantauan guna menjalani ibadah puasa dikampung halaman masing-masing.
“Iya, jumlah penumpang kapal dipelabuhan Kalianget ini mulai mengalami lonjakan, terutama rute Kalianget-Kangean,” terang Manajer Operasional kapal Dharma Bahari Sumekar I (DBS) Bambang Suprio, Sabtu (04/06/2016).
Menurut Bambang, lonjakan penumpang mencapai 100 persen, dari biasanya hanya 150-200 orang sekali berangkat, kini sudah mencapai 300 hingga 350 penumpang.
“Sesuai kapasitas kapal DBD I, yakni sekitar 350 penumpang,” jelasnya.
Dia juga menyampaikan, untuk mengatasi lonjakan penumpang tersebut, pihaknya memberangkatkan kapal lebih awal, selain itu, pihaknya juga juga membatasi muatan sembako yang akan dibawa ke Kepulauan.
“Tujuan pembatasan itu, ya supaya tidak kelebihan muatan,” pungkasnya.
Reporter : Rossy | Editor : Arif | [Kangean.Net]